Sigmainteraktif.com -A� Penyambutan Raja Arab Saudi Salman bin Abdul Aziz al-Saud di Istana Bogor pada 1 Maret 2017 sudah matang. Kepala Sekretariat Presiden Darmansjah Djumala, mengatakan sudah ada standar kunjungan kenegaraan seperti penyambutan kebesaran. Di antaranya sambutan dengan dentuman merian hingga pemeriksaan pasukan.
a�?Ada iringan kuda, drum band, pasukan tradisonal, dentuman meriam, pasukan berkuda kan termasuk penyambutan kebesaran, kemudian ada pemeriksaan pasukan,” kata Darmansjah, Senin 27 Februari 2017. Raja Arab tiba di Istana Bogor bersama delegasi dan para pangeran.
Menurut Darmansjah, kedatangan rombongan Raja Arab bersama puluhan delegasi termasuk 16 Pangeran Arab juga disambut barisan anak-anak sekolah. Mereka memegang bendera di sepanjang jalan menuju Istana Bogor.
Barisan anak sekolah ini dipersiapkan Pemerintah Kota Bogor. Sebanyak 50 ribu pelajar se-Kota Bogor dikerahkan untuk menyambut kedatangan Raja ArabA� di Istana Bogor pada 1 Maret 2017.A� “Salah satu tugas Pemkot Bogor adalah mengerahkan pelajar-pelajar untuk menyambut kedatangan Raja Salman ke Istana Bogor,” kata Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto, Minggu, 26 Februari 2017.
Bima mengatakan ada 3 tugas yang diberikan kepada Pemerintah Kota Bogor dalam rangka menyambut kedatangan Raja Arab.A� Pertama memastikan kelancaran arus lalu lintas dengan melakukan pengaturan saat kedatanganA� Raja Arab. Kedua, , memastikan kebersihan di pusat kota agar terlihat indah dan rapi. Termasuk tidak ada pedagang kaki lima yang berjualan di pinggir jalan saat kunjungan tamu kenegaraan itu.
a�?Tugas ketiga mengerahkan pelajar se-Kota Bogor untuk menyambut kedatangan Raja Salman, yang akan melambaikan bendera sepanjang jalan yang dilalui dari Jalan Tol Jagorawi sampai Istana,” kata Bima Arya.
Darmansjah menambahkan, masih ada sejumlah agenda di Istana Bogor yang disiapkan untuk Raja Arab. “Ada kegiatan menanam pohon bersama di halaman belakang sayap kiri. Jenis pohonnya bermacam-macam, saya tidak hafal jenisnya,” kata Darmansjah.
Polda Metro Jaya bertugas mengamankan rute atau jalur yang akan dilewati rombongan Raja Arab dari Bandara Halim Perdanakusuma menuju Jalan Tol Jagorawi hingga Istana Bogor. “Kepolisian ada di ring 4 dan bertugasA� mengatur jalur ke Istana Bogor dan kembali ke Jakarta,a�? kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Raden Prabowo Argo Yuwono. (Tempo.co/Sie)













