Tangerang – Pemerintah Kabupaten Tangerang Banten bersama sebuah konsorsium segera membangun jalan tol Kohod – Bandara Soekarno-Hatta. Jalan tol ini akan mempermudah akses menuju wilayah Utara Tangerang ke Bandara dan sebaliknya.

Konsorsium yang akan mengerjakan proyek tol itu adalah PT. Mitra Kerta Raharja yang merupakan BUMD milik Kabupaten Tangerang; PT Agung Intiland, dan PT Bumi Bandara Indah.

Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Moch Maesal Rasyid mengatakan, rencana pembangunan tol Kohod-Bandara itu sudah dirapatkan, “Rapat perdana hari Selasa 1 September kami akan bergerak ke tahap berikutnya,” kata Maesyal Rasyid seperti dikutip dari Tempo.co Rabu, 2 September 2020.

Maesyal mengatakan Pemkab Tangerang dan konsorsium akan mengkaji secara matang konsep pembangunan jalan tol ini dengan melibatkan organisasi perangkat daerah. “Detil teknis rencana pembangunan jalan tol Kohod – Bandara ini yang kami intensifkan pembahasan bersama konsorsium,” kata Maesyal Rasyid.

Maesyal menyebutkan akses tol Kohod – Bandara Soekarno-Hatta sangat diperlukan mengingat pertumbuhan ekonomi dan penduduk di bagian Utara Kabupaten Tangerang sangat berkembang pesat. “Pertumbuhan ekonomi dan penduduk terus meningkat akses transportasi menjadi kebutuhan, satu diantaranya akses tol bandara ini,” kata Maesal Rasyid.

Tol Kohod – Bandara Soekarno-Hatta memiliki panjang sekitar 13 kilometer dan dilanjutkan tiga kilometer di wilayah Neglasari Kota Tangerang.

Berkaitan dengan wilayah Kota Tangerang Pemkab Tangerang akan berkordinasi dengan Pemerintah Kota Tangerang terkait pembangunannya.

Menurut Maesyal, tol ini nanti akan mengambil rute, Kohod Pakuhaji- Sepatan Timur hingga Negalasari, dengan nilai investasi yang mencapai Rp 5 triliun. (Tempo/Sir)